Rabu, 19 Januari 2011

Mencuci pakaian atau Laundry merupakan kebutuhan harian. Tapi mencuciapakaian menijadi masalah baru  yaitu perlunya ruang untuk menempatkan mesin cuci, menjemur pakaian, dan menyetrika. Apalagi yang tinggal di lingkungan padat, akan sulit sekali menjemur pakaian karena keterbatasan ruang. Selain itu juga, rumah terlihat kurang indah bila didepannya ada tumpukan pakaian yang dijemur. Bila kita pulang dari tempat kerja dan sudah lelah, pikiran kita akan bertambah lelah melihat pemandangan jemuran dan tumpukan pakaian di rumah, di sofa, di meja.
Selama ini sudah banyak tempat Laundry yang menawarkan jasa cuci per potong. Tapi bila semua pakaian  harian keluarga dicuci dan dihargai per potong akan besar biayanya. Karena itu biasanya orang mencuci di tempat Laundry hanya untuk pakaian2 yg bagus, seperti Jas, Kemeja mahal, baju pesta, dll.
Untuk itu hadirlah konsep Laundry Kiloan dimana semua jenis pakaian sehari-hari Anda, mulai dari kemeja, kaos, celana bisa dicuci di Laundry ini dengan lebih ekonomis. Keluarga LaundryLayanan Cuci Kiloan Keluarga hadir di Lhoksukon untuk membantu mengatasi masalah pencucian Pakaian Keluarga Anda sehari2. Keluarga Laundry menawarkan jasa cuci kiloan sesuai dengan rata-rata jumlah pakaian yang harus dicuci sebuah Keluarga. 

Asumsi jumlah pakaian yang digunakan menurut hasil surey adalah :
Tingkat Pemakaian
Rendah
Sedang
Tinggi
Pakaian harian/minggu
4 Kg
5 Kg
6 Kg
Pakaian harian/bulan
16 Kg
20 Kg
24 Kg

Di Keluarga Laundry anda bisa memilih 3 macam Jasa, yaitu:
  • Jasa Cuci+Lipat
  • Jasa Cuci+Setrika+Lipat,
  • Jasa Setrika+Lipat
Jadi bagi yang tidak memerlukan Jasa Setrika, anda bisa lebih hemat lagi. Keluarga Laundry mencuci menggunakan mesin cuci dan mesin pengering  berteknologi tinggi dari Amerika serta menggunakan setrika uap yang menjaga pakaian anda tetap sehat dan rapi. Di Keluarga Laundry anda bisa melihat langsung seluruh proses pencucian pakaian Anda.
Keluarga Laundry membebaskan rumah Anda dari tumpukan pakaian kotor dan jemuran dimana-mana. Rumah Anda jadi lebih indah, waktu Anda bisa lebih banyak untuk bermain dengan anak-anak dan keluarga. Anda lebih hemat, tidak perlu investasi mesin cuci, tidak pusing bila mesin cuci rusak, tidak boros air, listrik dan tenaga. Anda bisa lebih fokus ke hal-hal lain yang lebih penting. Anda tidak pusing lagi dengan tidak adanya pembantu di rumah. Dan juga anda bisa berpakaian sehari-hari dengan lebih percaya diri karena lebih bersih, lebih rapi, lembut, dan wangi.